Market Watch

Economic Calendar

Jumat, 04 Juli 2008

Akankah Fed Bergeming Pada Non-farm Payrolls?

Bagaimana Dengan ECB?


Angka tenaga kerja untuk bulan Juni yang dirilis kemarin buruk, namun kelihatannya data tersebut tidak cukup buruk untuk melumpuhkan the greenback. Angka Non-farm payrolls (NFP) jatuh ke -62k, yang merupakan penurunan untuk yang keenam kali berturut-turut. Angka untuk bulan sebelumnya juga direvisi dari -49k menjadi -62k, sementara data tingkat pengangguran (unemployment rate) bertahan di level 5,5%, menemui level tertingginya sejak Oktober 2004.

Apa pun hasil NFP, selama masih berada di atas -100k masih merupakan angka yang mampu mendongkrak sentimen positif terhadap USD, dan itulah yang terlihat dari reaksi pasar tadi malam. Apalagi didukung pula oleh data unemployment rate yang ternyata tidak lebih buruk daripada data sebelumnya.

Efek NFP tergantung pada seberapa jauh angka tersebut berdampak pada keputusan kebijakan moneter Fed, dan turunnya angka NFP tadi malam tampaknya tidak akan menghentikan mereka untuk menaikkan suku bunga di kuartal ke tiga atau ke empat tahun ini. Namun demikian, Fed harus bersikap ekstra waspada berhubung angka jobless claims minggu ini menembus level 400k, yang merupakan level tertinggi dalam 2,5 tahun terakhir. Pasar tenaga kerja akan memburuk, akan tetapi mungkin tidak akan secepat peningkatan inflasi. Sepertinya hal inilah yang menyebabkan Fed tidak akan bergeming oleh data NFP tadi malam.

Sementara itu ECB terlihat melunak. Setelah menaikkan suku bunga sebesar 25 basis poin kemarin petang, Trichet berkali-kali berbicara tentang resiko dari tekanan inflasi yang lebih jauh. Namun di saat yang sama ia juga prihatin akan masalah pertumbuhan ekonomi. Sekilas terkesan akan adanya bias bahwa ECB akan menaikkan suku bunga lagi, namun Trichet tidak ingin mengemukakannya pada pasar sehingga kemungkinan tersebut masih tetap bias. Sementara ini kita hanya bisa memperkirakan, kalaupun ECB akan menaikkan suku bunga lagi, tampaknya hal tidak akan terjadi dalam waktu dekat, meskipun komentar Trichet kemarin meberikan kesan seolah-olah ECB “masih membuka peluang” untuk kenaikan suku bunga tahun ini. Komentar bias ini menimbulkan kekecewaan pada pasar dan menghambat penguatan Euro.

Meskipun demikian, pelemahan Euro ini kelihatannya masih akan tertahan berhubung pasar masih mengharapkan ECB masih akan menaikkan suku bunga, paling tidak sebanyak 3 kali dalam 12 bulan ke depan.

0 komentar: